BeritaKapan - Minum air putih memang tidak secara langsung "meluruhkan" lemak kolesterol di dalam darah seperti obat statin, namun menjaga hidrasi tubuh sangat krusial bagi penderita kolesterol tinggi. Saat tubuh dehidrasi, volume darah menurun dan darah menjadi lebih kental. Kondisi ini membuat jantung bekerja lebih keras dan memicu tubuh untuk memproduksi lebih banyak kolesterol guna menjaga integritas dinding sel. Dengan minum air yang cukup, aliran darah tetap lancar dan metabolisme lemak menjadi lebih efisien.
![]() |
| Konsumsi Air Putih/Shutterstock |
Konsumsi Air Putih Bisa Turunkan Kolesterol Benarkah? Ini Jawabannya
Air putih dapat membantu ginjal dan sistem pencernaan membuang sisa-sisa metabolisme. Meskipun kolesterol tidak dibuang langsung melalui urine, hidrasi yang baik mendukung kerja hati (liver) dalam memproses lemak dan membuang kelebihan kolesterol melalui empedu ke sistem pencernaan.
![]() |
| Minum Air Putih/Shutterstock |
Dilansir dari Beritasatu, Data dari Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menunjukkan bahwa puluhan juta orang dewasa di Amerika Serikat memiliki kadar kolesterol tinggi atau di ambang batas. Memunculkan sebuah pertanyaan mengenai air puith, benarkah kebiasaan sehat minum air putih dapat membantu menurunkan kolesterol? Untuk menjawab pertanyaan ini, tiga pakar kesehatan, termasuk kardiolog pencegahan Dr. Tracey Paeschke, serta ahli diet Sapna Peruvemba dan Jamie Baham, memberikan pandangan ahli mereka mengenai peran hidrasi optimal dalam menjaga kesehatan jantung.
Konsumsi Air Putih Bisa Turunkan Kolesterol
Menurut Dr Tracey Paeschke, kardiolog pencegahan, secara teknis dan langsung, minum air tidak serta merta menurunkan kadar kolesterol. Kadar kolesterol tinggi sering kali disebabkan oleh faktor-faktor kompleks seperti penyakit hati atau ginjal kronis, diabetes, hipotiroidisme, obesitas, hingga riwayat keluarga.
![]() |
| Minum Air Putih/Shutterstock |
"Tidak ada satu pun dari penyebab utama ini yang dipengaruhi secara langsung hanya dengan seberapa banyak air yang Anda minum," jelas Dr Paeschke dikutip AOL, Jumat (2/1/2026).
Berikut adalah penjelasan mengapa air putih sangat penting dan bagaimana cara kerjanya dalam membantu menurunkan kolesterol:
1. Mendukung Serat, Dehidrasi dan Membuang Kolesterol
Mengkonsumsi air memanglah sangat penting, dimana air dapat memicu dalam pergerakan usus yang baik untuk sistem pencernaan. Selain itu juga dapat membuang kolesterol dalam faces yang mendukung serat menjadi lancar seperti yang dijelaskan diatas yang mampu membuang kolesterol.
2. Hindari Minuman Manis
Mengganti minuman bersoda, jus kemasan, atau kopi manis dengan air putih secara otomatis mengurangi asupan gula dan kalori. Gula berlebih dalam tubuh akan diubah menjadi trigliserida (salah satu jenis lemak darah) yang dapat memperburuk profil kolesterol Anda.
3. Tips Minum Air Putih untuk Penderita Kolesterol
- Minum sebelum makan: Mengonsumsi sekitar 500 ml air putih 30 menit sebelum makan dapat memberikan efek kenyang lebih cepat, sehingga Anda cenderung makan lebih sedikit (terutama makanan berlemak).
- Gunakan air hangat: Beberapa oang merasa air hangat membantu pencernaan terasa lebih nyaman setelah makan makanan yang berminyak.
- Tambahan alami: Anda bisa menambahkan irisan lemon (infused water) yang kaya vitamin C untuk membantu meningkatkan metabolisme lemak secara umum
4. Mampu Membantu Mengontrol Nafsu Makan
Ahli diet Sapna Peruvemba menambahkan bahwa minum air yang cukup juga dapat mencegah kebingungan antara rasa haus dan lapar, yang seringkali menyebabkan Anda mengonsumsi makanan tidak sehat yang dapat meningkatkan kolesterol.
Minum air putih adalah salah satu strategi paling sederhana namun efektif untuk mengontrol nafsu makan. Air putih bekerja melalui mekanisme fisik dan hormonal di dalam tubuh untuk memberikan sinyal kenyang.
Banyak orang sering salah mengartikan sinyal haus sebagai rasa lapar. Hal ini terjadi karena pusat haus dan lapar di otak (hipotalamus) terletak berdekatan.
Jika Anda merasa lapar di luar jam makan, cobalah minum segelas besar air putih dan tunggu 15 menit. Seringkali, rasa lapar tersebut hilang karena sebenarnya tubuh hanya butuh hidrasi.
5. Meningkatkan Pembakaran Kalori (Termogenesis)
Minum air putih, terutama air dingin, dapat meningkatkan metabolisme tubuh melalui proses yang disebut water-induced thermogenesis. Tubuh akan mengeluarkan energi (kalori) untuk menghangatkan air tersebut agar sesuai dengan suhu tubuh, yang secara tidak langsung membantu manajemen berat badan.



Posting Komentar untuk "Konsumsi Air Putih Bisa Turunkan Kolesterol Benarkah? Ini Jawabannya"